An Nur Mosque in Dili - East Timor
in by admin
|
no comments
Masjid An Nur adalah sebuah masjid yang berada di Dili Timor Leste. Masjid ini terletak di Rua Campo Alor, Kampung Alor, Dili. Masjid An Nur sebagai salah satu masjid yang ada di kota Dili memang selalu ramai dihadiri warga muslim Timor Leste yang akan menunaikan ibadah sholat Jumat.
Masjid An Nur didirikan pada tahun 1955 atau 1956 atas inisiatif Imam Haji Hasan Bin Abdulah Balatif Kepala Kampung Alor dan masyarakat muslim Dili. Pendirian ini direstui oleh Kepala Suku Arab saat itu, Hamud bin Awad Al-Katiri.[1] Dalam perkembangannya kemudian terbentuk perkampungan Islam seperi sekarang ini. Pada awal tahun 1980-an masjid ini direnovasi oleh Pangdam IX/Udayana Mayjen Dading Kalbuadi pada tanggal 20 Maret 1981.
Berdiri sejak tahun 1955, tentu saja masjid ini memiliki catatan sejarah panjang kehadiran umat Islam di Timor Timur, baik pada masa Portugis, saat berintegrasi dengan Indonesia maupun ketika akhirnya menjadi Timor Leste.;
.
Address:Masjid An Nur
Kampung Alor
Díli, Timor-Leste
Map for Masjid An Nur
Share and Enjoy